Perawatan rambut ekstra sudah menjadi kewajiban dalam ritual perawatan rambutku karena selain sering diwarnai rambutku juga sudah cukup panjang. Jadi penggunaan shampoo dan conditioner saja rasanya masih kurang deh untuk menjaga kondisi rambut supaya tetap sehat. Jadi minimal seminggu sekali aku biasanya melakukan perawatan ektra dengan menggunakan hair mask. Kali ini aku mau mereview produk perawatan rambut yang menurutku sih kualitasnya tidak kalah dengan produk-produk perawatan rambut terkenal lainnya dan dengan harga yang menurutku juga sangat terjangkau yaitu Inaura Renovate Hair Treatment. Produk yang aku gunakan kali ini adalah Inaura Renovate Nourish and Moist yang memiliki aroma Blackberry dan Cinnamon. Selain itu ada juga 2 varian lain dari Inaura Renovate yaitu varian "Purity and Renew" dan "Protect and Repair" dengan aroma yang berbeda pula.
Seperti produk perawatan rambut lainnya seperti masker, hairspa dan creambath produk ini kemasannya berupa toples plastik. Ukurannya juga macam-macam dari 500 ml, 1000 ml dan 5000 ml. Untuk ukuran 500 ml ini harganya cukup murah loh menurutku yaitu Rp 35.000 ($ 3.5) saja dan waktu itu harganya juga diskon 15% jadi Rp 29.750 ($ 2.975) sedangkan yang ukuran 1000 ml harganya Rp 75.000 bisa puas deh tiap hari treatment rambut.
Produk hair treatment ini mengandung D-Panthenolnya yang membantu memelihara dan memberikan kelembutan pada rambut. D-Panthenolnya melapisi batang rambut, menyegel permukaannya, melumasi batang rambut dan membuat helai rambut tampak mengkilap.
Komposisi:
Aqua, Cetearyl Alcohol, Ceteareth 20, Cetrimonium Chloride, Polyquaternium 7, Glycerin, Lanolin, White Petrolatum, D-Panthenol, Propylparaben, Perfume.
Tekstur dari produk ini cukup kental seperti tekstur produk creambath atau hair mask pada umumnya. Berwarna putih dan memiliki aroma yang menyenangkan sih menurutku karena aku suka dengan aroma Cinnamon atau kayu manis. Biasanya produk ini aku pakai seperti menggunakan masker rambut yaitu setelah keramas aku menggunakan produk ini dari pertengahan rambut sampai ke bawah dan tidak sampai ke kulit kepala karena bisa menyebabkan minyak berlebih di kulit kepala dan residu yang tertinggal dapat menyebabkan ketombe. Setelah mengoleskan masker bisa ditambah dengan pijatan di kulit kepala seperti creambath tapi berhubung perawatan sendiri jadi pijatannya hanya sebentar saja sekitar 2-3 menit. Setelah melakukan pemijatan kepala, masker ini aku biarkan minimal 20 menit atau sekitar 1 jam kalau ada waktu lebih kemudian dibilas sampai benar-benar bersih. Setelah dibilas bersih rambut terasa lebih lembut, wangi dan tidak terasa berat.
Likes:
- Harga terjangkau
- Isinya banyak
- Rambut jadi lembut
- Tidak membuat rambut terasa berat
Dislikes:
- Tidak ada
Repurchase?
Sudah beli dengan varian lain (penasaran sama wangi-wangi yang lain)
Oh ya buat yang belum pernah dengar mengenai produk ini, Inaura adalah produk dari Perusahaan Inaura Anugerah dan produk-produknya sudah terdaftar di BPOM kok. Untuk yang varian ini sudah aku cek sendiri nomor POMnya adalah NA18111000868 dan bisa dicek disini.
Oh ya buat yang belum pernah dengar mengenai produk ini, Inaura adalah produk dari Perusahaan Inaura Anugerah dan produk-produknya sudah terdaftar di BPOM kok. Untuk yang varian ini sudah aku cek sendiri nomor POMnya adalah NA18111000868 dan bisa dicek disini.
merk inaura ini bisa ketemu dimana ya dear? aku br pernah denger hehe :)
ReplyDeleteAku belinya di toko kosmetik lokal di Jogja.
Deletenice review... :) im following you on GFC, hope you'll do the same on my blog...
ReplyDeletedont forget to enter my 1st giveaway too. thankyouu ^^
http://glorychen.blogspot.com/2013/01/my-1st-giveaway-intro-giveaway.html
Nice giveaway...!!
Deletebikin rambut over mengembang ga sist?
ReplyDeletedi rambutku sih enggak...
Delete